Tulisan ini gw ambil dari blog (pujangga) shuichi-ian-... thx atas ijinnya ya...hehehe
Lima bahasa kasih
Manusia itu punya bahasa cinta yang berbeda2, dan dirumuskan ama Chapman jadi 5 bahasa cinta utama.sama kayak bahasa linguistik yang ada macam2 dialek.bahasa cinta jg sama,bisa bermacam2 tp utamanya ada lima...
coba kita liat,bahasa cinta apa yg jadi bahasa cinta primer kita...
- Bahasa Cinta #1 : Kata-kata pendukung
- Bahasa Cinta #2 : Saat-saat mengesankan
- Bahasa Cinta #3 : Menerima hadiah-hadiah
- Bahasa Cinta #4 : Pelayanan
- Bahasa Cinta #5 : Sentuhan fisik
Kata-kata pendukung, kita yg punya bahasa primer ini, menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan memberi atau menerima kata2 positif (jangan di maki2,atau berkata kasar), kata2 pujian seperti ("kamu cantik sekali",dll), dan kata2 penyemangat lainnya.
Saat-saat mengesankan, kita yg punya bahasa primer ini, menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan melewatkan waktu bersama pasangan. ngobrol2 menyenangkan, atau melakukan kegiatan bersama, such as piknik, dinner. intinya, perhatian dia tertuju pada kita saat melewatkan saat-saat menyenangkan bersama.
Menerima hadiah-hadiah, kita yg punya bahasa primer ini, menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan memberi hadiah2 atau menerima hadiah, pemberian yg tulus.coklat,bunga,kartu ucapan,dll. biasanya seseorang dg bahasa kasih ini,akan selalu menyimpan semua barang yg dia terima dr org yg disayang dg rapi dan dijaga selalu.
Pelayanan , kita yg punya bahasa primer ini, menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan melakukan sesuatu untuk pasangan atau dibantu oleh pasangan seperti memasak,menyetrika, membantu mengerjakan tugas/PR.
Sentuhan fisik, kita yg punya bahasa primer ini, menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan memeluk atau dipeluk, mencium, memegang tangan, berpelukan, sampai ke sex..begitupun sebaliknya mengharap sentuhan seperti itu dr pasangan, akan membuat kita merasa dicintai.
Bahasa cinta kita mungkin saja berbeda dengan pasangan kita dan kadang2 ada yang merasa aneh dan tidak wajar, karena itu kita harus bisa mengerti kebutuhan dan bahasa cinta pasangan kita agar kita bisa tetap mempertahankan cinta kita dalam suatu hubungan selalu hangat....
Cinta sejati memerlukan usaha...
Cara untuk menemukan bahasa cinta kita :
Coba pikirkan jika pasangan kita melakukan hal sebaliknya (negatif), klo kita menjadi down, dan merasa tidak dihargai/ dicintai, itu merupakan bahasa primer kita. Contoh : ketika dikatain kasar,jd merasa tdk dihargai/dicintai artinya bhs primernya kata2 pendukung.
Klo belum punya pasangan, pikirkan, jika kita ingin punya pacar, yg seperti apa yang paling kita inginkan. yang memberi kata2 penyemangat,yg melewatkan waktu bersama kita, yg memberi hadiah2 kecil, yang membantu mengerjakan PR, atau yg selalu memeluk kita.
Coba ingat2 terakhir kali kita jatuh cinta dan merasa sangat dicintai ketika pasangan kita ngapain.apa yang membuat kita memutuskan untuk bersama dengan dia...
Selamat mencoba mencari bahasa kasih masing2.
Moga ini membantu semuanya,walopun cuman ringkasannya aja...hehehe....
Di ambil dari:
http://shuichi.blogs.friendster.com/my_blog/2007/09/lima_bahasa_kas.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar